BAB I
PENDAHULUAN
1.1 Latar
Belakang
Indonesia
merupakan negara kepulauan yang terbentang dari Sabang sampai Merauke.
Perbedaan iklim, letak geografis serta kepadatan penduduk di setiap wilayah
menyebabkan munculnya keanekaragaman budaya. Tiap-tiap suku bangsa mempunyai
suatu karakteristik yang unik.
Dalam
makalah ini membahas mengenai salah satu suku bangsa yang ada di Indonesia
yakni masyarakat Batak. Pembahasan yang ditekankan adalah sistem kebudayaan
yang berkembang di masyarakat Batak . Suku Batak merupakan salah satu suku bangsa di Indonesia. Nama ini
merupakan sebuah istilah kolektif untuk menamakan beberapa suku bangsa yang
bermukim dan berasal dari Tapanuli,
Sumatera Utara. Suku bangsa
yang dikategorikan sebagai Batak adalah Karo, Pakpak, Toba, Simalungun, Mandailing, dan Angkola.
Suku bangsa Batak
mempunyai wilayah asal yang terletak di Pulau
Sumatra bagian Utara, yaitu wilayah administratif Propinsi
Sumatra Utara. Sumatra Utara terdiri dari daerah pantai
sepanjang pesisir timur dan barat dan bersambung dengan
dataran rendah, terutama di bagian timurnya. Keseluruhan
wilayah ini terdiri atas beberapa kabupaten, yaitu kabupaten Karo, Simalungun, Dairi, Asahan, Tapanuli Utara, Tapanuli Tengah,
Tapanuli Selatan. Di mana daerah asal kediaman orang Batak ini
dikenal dengan Daratan Tinggi Karo, Kangkat Hulu, Deli
Hulu, Serdang Hulu, Simalungun, Toba, Mandailing dan
Tapanuli Tengah.
Download file lengkapnya DISNI
Download file lengkapnya DISNI
Tidak ada komentar:
Posting Komentar